Keluarga kecilku

Kamis, 23 Desember 2010

Sop Kambing

Alhamdulillah akhirnya makan sop kambing juga. Memang lebaran idul Adha tahun ini ga sempat mencicipi daging kurban. Karena kurbannya di Indonesia orangnya di jepang. Namun tak disangka-sangka kebagian daging qurban juga di sini. Sudah lama mengharapkan makan sop kambing. Dulu pernah makan sop kambing rasanya uenak sekali pas aqiqah anak kami Umar. Waktu itu masakannya kami pesan sekalian ke tempat pemotongan hewan Aqiqah di jakarta, maklum ya karena waktu itu pas melahirkan jauh dari keluarga besar. Membayangkan kalau harus masak sendiri dalam kondisi baru aja melahirkan pasti repot. Akhirnya kami milih jadinya berupa masakan. Rasanya sangat memuaskan. Tapi resep sop kambing yang ini juga enaak lho walau ga sama dengan pas Aqiqahnya Umar.

Bahan : 
- 500 gr Daging kambing, potong dadu
- 200 gr wortel, potong bulat
- 1/2 sendok merica
- 4cm jahe, keprek.

- 100 gr bawang bombay, iris memanjang, tumis dengan sedikit minyak
- cengkeh
- pala
- kayu manis
- garam
-1/2 sdm gula pasir
- daun bawang potong-potong
- daun seledri

Cara :
1. Didihkan air, masukkan daging kambing, beserta bumbu-bumbunya garam, merica,jahe, cengkeh, pala, kayu manis, gula pasir. masak hingga empuk.
2. Masukkan potongan wortel dan  tumisan bawang bombay
3. Masak hingga matang
4. Masukkan daun bawang dan daun seledri
5.Didihkan sebentar. Angkat dan sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar